INTERNALISASI NILAI-NILAI MORAL DALAM PEMBENTUKAN PERILAKU PESERTA DIDIK
(Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram)
DOI:
https://doi.org/10.37216/tarbawi.v3i1.153Keywords:
Internalisasi, Nilai-Nilai, Moral, Pembentukan, PerilakuAbstract
Pembahasan dalam penelitian ini difakuskan pada bagaimana pelaksanaan Internalisasi Nilai-Nilai Moral Dalam Pembentukan Perilaku Peserta Didik di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram dan bagaimana implikasi Internalisasi Nilai-Nilai Moral Terhadap Pembentukan Perilaku Peserta Didik di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram. Adapun tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan pelaksanaan internalisasi nilai-nilai moral dalam pembentukan perilaku peserta didik dan bagiaimana implikasi internalisasi nilai-nilai moral terhadap perilaku peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram.
Dilihat dari obyek kajiannya, penelitian ini menggunakan deskriptif kualitatif. Dalam pengumpulan data, peneliti menggunakan metode observasi, wawancara (interview) dan dokumentasi, dengan menggunakan analisis deskriptif untuk menggambarkan, menuturkan, dan melukiskan data yang diperoleh dengan menggunakan kata-kata atau kalimat yang dipisah-pisah menurut kategori data penelitian guna mendapatkan suatu kesimpulan.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa: 1. Pelaksanan internalisasi nilai-nilai moral dalam membentuk perilaku peserta didik di Madraah Tsanawiyah Negri 3 Mataram dilakukan melalui kegiatan intrakurikuler dan kegiatan ekstrakurikuler. Internalisasi nilai-nilai moral dilakukan dengan beberapa tahapan, yaitu: a). Tahap Pemberian Pengetahuan. b). Tahap Pemahaman c). Tahap Pembiasaan, dan d). Tahap Transinternalisasi. 2). Dalam internalisasi nilai-nilai moral peserta didik ada beberapa pendekatan yang dipergunakan yaitu: para peserta didik diberikan kesempatan dan keleluasaan untuk kepada peserta didik untuk secara bebas mengekspresikan dirinya dalam berbagai kegiatan, selama itu positif dan tidak menunjukkan perilaku negatif seperi melanggar aturan madrasah, dan pada saat tertentu nilai-nilai sosial ditanamkan secara tegas dan bila perlu dengan tekanan. 3). Implikasi internalisasi nilai-nilai moral dalam pembentukan perilaku peserta didik di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram dapat meningkatkan pengetahuan, pemahaman, penghayatan, kesadaran peserta didik dalam menerapkan nilai-nilai moral dalam kehidupan sehari-hari. Dengan adanya kegiatan ekstrakurikuler di Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Mataram ini dapat memberikan pengaruh terhadap meningkatkan kedisiplinan, membangun kerjasama, bertanggung jawab, berperilaku sopan, di kalangan peserta didik. Selain itu, melalui internalisasi nilai-nilai moral juga mampu menekan tingkat kenakalan dikalangan peserta didik.